by bakesbangpolsbybid2
- agenda dan informasi / artikel dan berita
Salam kebangsaan rek,
Ruang Bermain Ramah Anak (RBRA)
merupakan salah satu sub indikator dalam pencapaian
Kota Layak Anak (KLA) untuk memenuhi infrastruktur
yang ramah anak pada klaster lingkungan keluarga dan
pengasuhan alternatif.
Taman Flora dan Taman Cahaya Surabaya merupakan
Ruang Bermain Ramah Anak (RBRA) di Kota Surabaya
yang telah ditetapkan oleh Kementerian PPPA Republik
Indonesia sebagai Ruang Bermain Ramah Anak
TERSTANDAR dan mendapat Peringkat Kedua dan
Peringkat Kelima tingkat Nasional pada Tahun 2024
selain itu Taman Flora dan Taman Cahaya Surabaya juga
telah mendapatkan Sertifikat Standarisasi Ruang Bermain
Ramah Anak oleh Komite Akreditasi Nasional (KAN) pada
Tahun 2025
Dengan komitmen bersama, kedepanya Surabaya dapat
mewujudkan Kota yang Ramah Anak sampai dengan
tingkat Dunia.
