
by bakesbangpolsbybid1
- artikel dan berita
- September 15, 2022
- 382
- 0
Hari Kamis tanggal 15 September 2022 pukul 11.00 WIB bertempat di Ruang Rapat Staf Ahli Walikota Surabaya Gedung Sawunggaling Pemerintah Kota Surabaya telah dilaksanakan kegiatan audiensi bersama dengan Dewan Pimpinan Pusat Madura Nusantara (Mantra) Kota Surabaya yang dipimpin oleh Bapak M. Afghani Wardhana S, S.E., M.M. selaku Staf Ahli Walikota Surabaya Bidang Hukum, Politik dan Pemerintahan dengan didampingi oleh Sub. Koordinator Bakesbangpol Kota Surabaya (Bapak Achmad Waqot, S.H.) yang membahas terkait dengan sinkronisasi program – program Pemerintah Kota Surabaya bersama Organisasi Kemasyarakatan.
Bapak Yuska selaku perwakilan dari Ormas Mantra menyampaikan bahwa audiensi ini mempunyai maksud dan tujuan yakni kami semua hadir disini ingin merawat dan melestarikan adat dan budaya masyarakat Madura yang bersifat baik seperti kesholehan masyarakat Madura terhadap agama, dan taat pada tokoh – tokoh agama serta kami semua siap menerima pembinaan yang dilakukan oleh aparat negara, dan saya sampaikan pula bahwasannya Pulau Madura juga bisa dijadikan sebagai alternatif wisata karena berdekatan dengan Kota Surabaya, hal itu akan kami lakukan agar bisa menjadi percontohan bagi masyarakat Madura lainnya dan kami siap berkolaborasi dengan Pemerintah Kota Surabaya dalam hal pelestarian Budaya.
setelah berdialog cukup lama, Ormas Madura Nusantara (Mantra) secara simbolis membagi – bagikan bubur saffar (Tajin Mira) kepada Bapak Staf Ahli Walikota Surabaya dan mengucapkan banyak terima kasih karena telah diterima di Pemerintah Kota Surabaya, sebelum ditutup Bapak Afghani menyampaikan agar Ormas Madura Nusantara mencatatkan terlebih dahulu keberadaan organisasinya di Bakesbangpol Kota Surabaya.